Minggu, 26 Mei 2013


Kisah Cerita, Cinta dan Takdir 





Setiap orang memiliki kisahnya masing-masing, apalagi dalam hal yang namnya cinta. Cinta merupakan satu kata yang terdiri dari 5 huruf keramat, penuh misteri, nggak pernah terduga duga, dan tak pernah lepas dari yang namanya kesedihan maupun kebahagiaan. Terkadang kita merasa hidup itu tak pernah adil, apa yang kita inginkan nggak pernah kita dapatkan, dan apa yang kita dapatkan tak pernah sesuai dengan keinginan kita. Pikiran kita dipenuhi dengan suatu pertanyaan, “ kenapa hidup itu terlalu kejam?”. 

Suatu ketika hadirlah sesorang yang benar-benar sesuai keinginan kita, klop di hati kita, dan ternyata dia pun juga suka dengan kita, tapi apadaya bukan takdirnya untuk bersatu, kita boleh berusaha, bersabar dan terus berdoa, tapi kita harus pasrah dengan ketentuan yang ada. Memang menyakitkan, dikala kita sudah bahagia seakan-akan hidup ini sangatlah cerah tapi semua itu sirnah di terpa badai dengan sebuah kenyataan yang kita sendiri juga nggak pernah percaya sebelumnya. Kisah cinta seseorang sangatlah penuh misteri, dikala kita dihadapkan oleh dua pilihan antara Bertahan atau Menyerah seakan-akan kita berada di sudut ujung goa yang tidak tau harus memilih yang mana. Yang namanya kisah cinta itu dapat menguras energy fisik dan psikis kita. Nggak sedikit orang yang jatuh sakit karena urusan cinta, dan nggak sedikit pula orang yang menjadi depresi karena masalah cinta. Itulah cinta bisa membuat orang berbunga-bunga dan bisa membuat orang seperti hilang jati dirinya. 

Persaan yang saat ini ada di diri ini adalah, perih. Bagaimana tidak, diri ini bingung karena dihadapkan oleh dua pilihan. Yang namanya jatuh memang menyakitkan, apalagi yang namanya jatuh cinta Covernya saja yang indah tapi di dalamnya, yang namanya perjalanan kisahnya pasti tidak lepas yang dari namanya kesedihan. Di dalam pikiran ini banyak sekali tentang pertanyaan yang ingin ditanyakan kepadanya, apakah benar ini bukan dirinya lalu siapa dia yang sebenarnya. 

Sebuah penyesalan selalu hadir dibelakang, diri ini berusaha untuk tak menyesal karena telah mengenalnya, karena yang namanya seorang manusia tidaklah sempurna, diri inipun tidak sempurna.

Menikmati alur cerita, menikmati jalan arah nya yang entah kapan sampai di ujungnya. Semoga apa yang kita dapatkan itulah yang terbaik untuk diri kita. Terimakasih cinta, semoga semuanya kan indah seperti nama mu “CINTA”.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar